Magnus Carlsen & Ella Victoria Menanti Buah Hati: 'Istriku yang Cantik dan Sedang Hamil'
Magnus Carlsen dan Ella Victoria Malone resmi menikah pada Januari 2025. Foto: Amanda Pedersen Giske/NTB.

Magnus Carlsen & Ella Victoria Menanti Buah Hati: 'Istriku yang Cantik dan Sedang Hamil'

Avatar TarjeiJS
| 0 | Warta Chess.com

GM Magnus Carlsen dan istrinya, Ella Victoria, mengumumkan kabar bahagia bahwa mereka sedang menantikan kelahiran anak pertama mereka.

Pasangan ini resmi menikah di Oslo pada 4 Januari 2025. Pada hari Senin, pasangan pengantin baru itu membagikan kabar gembira bahwa mereka akan segera menjadi orang tua.

"Istriku yang cantik dan sedang hamil," tulis Carlsen dalam caption kepada 1,8 juta pengikutnya di Instagram, disertai emoji hati dan tiga foto Ella Victoria yang memperlihatkan baby bump-nya.

Tanggal kelahiran belum diumumkan, namun saat seorang pengikut bertanya tentang jenis kelamin sang bayi, Ella Victoria menjawab: “kalian akan mengetahuinya dalam beberapa bulan".

Pengumuman ini sebenarnya tidak terlalu mengejutkan bagi mereka yang telah mengikuti keduanya dalam beberapa bulan terakhir. Ella Victoria terlihat jelas sedang hamil saat mendampingi Carlsen di turnamen Paris dan Karlsruhe pada bulan Maret dan April.

Pasangan ini juga telah terbuka mengenai rencana mereka untuk membangun keluarga suatu saat nanti. Pada tahun 2023, Carlsen pernah mengatakan: “Saya tidak merasa tertekan, tapi itu jelas sesuatu yang saya inginkan, kalaupun tidak sekarang, mungkin nanti. Menurut saya, menyenangkan sekali menjadi paman dan punya teman-teman yang menjadi orang tua. Rasanya seperti dapat poin tambahan sebagai orang dewasa!"

Ella Victoria, 26 tahun, lahir di Hong Kong dari ibu berkewarganegaraan Norwegia dan ayah asal Amerika. Ia dibesarkan sebagian di Oslo, menempuh studi di Amerika Serikat, dan sempat tinggal beberapa tahun di Singapura, di mana ia kini menjadi penduduk tetap.

Pasangan ini pertama kali terlihat bersama saat Freestyle Chess G.O.A.T Challenge 2024 di Jerman. Meski awalnya cenderung menjaga privasi, belakangan Ella mulai lebih sering terlihat mendampingi Carlsen, bahkan muncul di sejumlah wawancara dan acara penting dalam karier sang suami.

Magnus Carlsen and Ella Victoria in Marocco last year. Photo: Maria Emelianova/Chess.com
Magnus Carlsen dan Ella Victoria saat berada di Maroko tahun lalu. Foto: Maria Emelianova/Chess.com.

Dalam wawancaranya bersama podcast catur Norwegia Sjakksnakk pada bulan Desember, Ella Victoria membagikan cerita tentang kehidupan pribadinya bersama mantan juara dunia tersebut.

"Waktu pertama kali kami bertemu, dia sangat manis. Dia pemalu dan terlihat gugup, dan itu justru bikin dia terlihat menggemaskan. Dia sangat cerdas. Dia langsung ingat ulang tahunku, dan aku merasa tersanjung. Tapi ternyata, dia memang punya ingatan yang luar biasa, jadi mungkin bukan karena aku spesial—dia ingat ulang tahun semua orang!"

Saat itu, Ella juga sempat ditanya tentang rencana memiliki anak. “Begitu ada waktu yang pas. Jadwal Magnus padat sekali. Aku belum tahu bagaimana nanti kami akan mengatur perjalanan-perjalanan dengan anak, tapi ini jelas sesuatu yang kami berdua inginkan,” ujarnya, lalu menambahkan, “Dia akan jadi ayah yang luar biasa!"

Dia akan jadi ayah yang luar biasa!

—Ella Victoria Malone soal rencana membangun keluarga bersama Magnus Carlsen

Meski akan segera menjadi ayah, Carlsen belum beristirahat dari dunia catur. Ia dijadwalkan kembali bermain secara online dalam Chess.com Classic pada 18–23 Mei, lalu lanjut bertanding di pertandingan langsung atau OTB dalam turnamen Norway Chess 2025 pada 26 Mei hingga 6 Juni.

Chess.com menyampaikan ucapan selamat yang tulus untuk Magnus dan Ella Victoria yang sedang menantikan kehadiran anggota keluarga baru mereka—yang pastinya akan jadi yang paling istimewa!

Selengkapnya dari TarjeiJS
Grandmaster dan Komentator Populer Daniel Naroditsky Meninggal Dunia di Usia 29 Tahun

Grandmaster dan Komentator Populer Daniel Naroditsky Meninggal Dunia di Usia 29 Tahun

Magnus Carlsen & Ella Victoria Sambut Kelahiran Anak Pertama

Magnus Carlsen & Ella Victoria Sambut Kelahiran Anak Pertama