Terminologi Catur
Papan Catur

Papan Catur

Saat belajar catur, komponen terpenting untuk memulai adalah papan. Papan catur tidak sesederhana kelihatannya! Berikut yang perlu Anda ketahui tentang papan catur:


Papan Catur

Papan catur adalah kotak 8x8 yang memiliki petak dengan warna bergantian. Separuh dari 64 petak disebut petak terang, sedangkan yang lain disebut petak gelap. Saat menyiapkan papan catur, Anda harus selalu memiliki petak terang di kanan bawah (seperti petak-h1 pada gambar di bawah).

The Chessboard chess board the board
Papan catur.

Nama Petak

Pernahkah Anda bertanya-tanya bagaimana orang dapat bermain catur dengan mata tertutup, atau yang sering kita sebut sebagai catur buta? Nah, salah satu alasan mereka dapat melakukan ini (selain bakat, keterampilan, pengalaman, dan penguasaan) adalah karena mereka tahu nama setiap petak di papan catur.

Setiap petak di papan catur memiliki nama alfanumerik (atau koordinat). Kita dapat menemukan nama setiap petak dengan sangat mudah! Bagaimana kita melakukannya? Pertama, kita menemukan lajur petaknya, dan kemudian barisnya.

Lajur

Lajur adalah nama dari setiap baris vertikal (atau kolom) di papan. Setiap lajur memiliki nama abjad (a sampai h). Seperti yang ditunjukkan gambar di bawah ini, Anda akan melihat lajur-e.

The Chessboard chess board the board e-file
Papan catur dengan lajur-e yang disorot.

Baris

Baris adalah nama dari setiap baris horizontal di papan. Setiap baris memiliki nama numerik (1 sampai 8). Seperti yang terlihat pada gambar di bawah ini, Anda akan menemukan baris keempat.

The Chessboard chess board the board fourth rank 4th rank
Papan catur dengan baris keempat yang disorot.

Nama dari setiap petak dapat diidentifikasi dengan menempatkan lajur tempat petak itu berada dan kemudian barisnya. Pada diagram di bawah ini, kita akan melihat petak-e4 yang disorot. Kita mengetahui itu e4 karena terletak di lajur-e dan di baris keempat:

chessboard
Papan catur dengan petak-e4 yang disorot.

Tes

Sekarang untuk sebuah tes! Petak apakah yang disorot?

The Chessboard chess board the board d-file
Petak apakah ini?

Pertama kita temukan lajurnya. Petak ini berada di lajur-d.

The Chessboard chess board the board d-file
Lajur-d!

Kedua, kita temukan barisnya. Petak ini berada di baris kelima.

The Chessboard chess board the board fifth rank 5th rank
Baris ke-5!

Jadi, jika kita menggambar panah dari lajur-d ke baris kelima, kita dapat menentukan petak apakah itu? Ya benar! Itu adalah petak d5!

Kesimpulan

Sekarang Anda mengetahui ukuran dari papan catur dan jumlah petaknya. Anda juga dapat mengidentifikasi nama petak apa pun—salah satu langkah pertama untuk memainkan catur buta atau bahkan hanya menuliskan langkah permainan. Selamat mencoba!


Tonton Video Pelajaran

Membaca artikel adalah cara yang luar biasa untuk mempelajari materi, tetapi menonton video pelajaran juga sama membantunya! Lihat video pelajaran singkat di bawah ini untuk memperkuat konsep dengan sangat detail. Anda harus mencobanya!

Jelajahi Terminologi Catur Lainnya