Carlsen, Nakamura, & Caruana Pimpin Deretan Pemain Bintang di Freestyle Chess Las Vegas
Freestyle Chess Grand Slam Tour 2025 akan digelar di Las Vegas, menghadirkan 16 grandmaster top dunia ke pusat kawasan Strip.
Penyelenggara telah mengumumkan lebih dari setengah daftar peserta yang akan berlaga di leg keempat tour ini, yang akan berlangsung pada 16–20 Juli di Wynn Las Vegas. Ini merupakan ajang Freestyle Chess pertama yang digelar di Amerika Serikat, sekaligus turnamen Grand Slam undangan pertama yang dapat disaksikan langsung oleh para penggemar.
Memimpin jajaran peserta adalah GM Magnus Carlsen, pemain nomor satu dunia sekaligus pemenang dua dari tiga turnamen pertama, bersama rivalnya di Paris, GM Hikaru Nakamura. Peserta lainnya termasuk generasi pecatur muda berbakat yang dipimpin oleh Arjun Erigaisi, yang kini menempati peringkat tiga dunia.
Juga akan bertanding di Vegas termasuk Nodirbek Abdusattorov, yang saat ini menempati peringkat enam dunia, dan Parham Maghsoodloo, yang lolos ke Las Vegas berkat penampilannya di Grenke Freestyle Open, turnamen yang dimenangkan Carlsen dengan skor sempurna 9/9. Enam pemain undangan lainnya belum diumumkan, dan satu tempat terakhir akan diisi oleh pemenang Play-In Freestyle Grand Slam Las Vegas di Chess.com, sehingga total peserta menjadi 16 orang.
| Pemain | FED | Rtg | |
| 1 | Magnus Carlsen | 2837 | |
| 2 | Hikaru Nakamura | 2804 | |
| 3 | Arjun Erigaisi | 2783 | |
| 4 | Fabiano Caruana | 2777 | |
| 5 | Nodirbek Abdusattorov | 2767 | |
| 6 | Wesley So | 2746 | |
| 7 | Levon Aronian | 2742 | |
| 8 | Leinier Dominguez | 2738 | |
| 9 | Parham Maghsoodloo | 2691 |
Ini akan menjadi pertama kalinya Freestyle Chess digelar di Amerika Serikat, dan lima pemain akan mewakili tuan rumah. Selain Nakamura, GM Fabiano Caruana dan Levon Aronian juga akan kembali tampil setelah ikut serta dalam tiga edisi sebelumnya. GM Leinier Dominguez juga mendapat undangan berkat finish di peringkat kelima di Karlsruhe.
Tambahan menarik lainnya untuk turnamen di Las Vegas adalah GM Wesley So, Juara Dunia Fischer-Random 2019. Meskipun ia hanya finish di peringkat ke-14 di Karlsruhe dan absen di dua turnamen undangan sebelumnya, kehadirannya tetap menjadi daya tarik tersendiri.
Dengan dukungan dana investasi sebesar 20 juta dolar dan didirikan bersama pengusaha teknologi Jan Henric Buettner, Freestyle Chess kini menjadi sorotan besar di dunia catur. Total ada enam turnamen dalam tour 2025, masing-masing dengan total hadiah 750.000 dolar, termasuk 200.000 dolar untuk juara pertama—menjadikannya salah satu hadiah terbesar dalam sejarah turnamen catur.
Tiga turnamen pertama yang digelar di Weissenhaus, Paris, dan Karlsruhe berjalan sukses dan berhasil meningkatkan minat pada Freestyle Chess—varian catur yang juga dikenal sebagai Catur960 atau Fischer Random. Dalam format ini, posisi perwira di baris pertama dan terakhir diacak, sehingga tak ada lagi persiapan pembukaan yang bisa diandalkan.
Carlsen kini memimpin klasemen setelah menjuarai dua turnamen terakhir di Paris dan Karlsruhe. Di akhir rangkaian, pemain dengan poin tertinggi akan dinobatkan sebagai Juara Freestyle Chess pertama sepanjang sejarah.
| Peringkat | Pemain | Poin | Weissenhaus | Paris | Karlsruhe | Las Vegas | Delhi | Cape Town |
| 1 | Magnus Carlsen | 65 | 15 | 25 | 25 | - | - | - |
| 2 | Fabiano Caruana | 39 | 18 | 15 | 6 | - | - | - |
| 3 | Vincent Keymer | 37 | 25 | 12 | - | - | - | - |
| 4 | Hikaru Nakamura | 28 | 10 | 18 | - | - | - | - |
| 5 | Parham Maghsoodloo | 18 | - | - | 18 | - | - | - |
| 6 | Arjun Erigaisi | 16 | - | 10 | 6 | - | - | - |
| 7-8 | Andrey Esipenko | 15 | - | - | 15 | - | - | - |
| 7-8 | Frederik Svane | 15 | - | - | 15 | - | - | - |
| 9-10 | Javokhir Sindarov | 12 | 12 | - | - | - | - | - |
| 9-10 | Nodirbek Abdusattorov | 12 | 8 | 4 | - | - | - | - |
| 11 | Leinier Dominguez Perez | 10 | - | - | 10 | - | - | - |
Akan ada perubahan format waktu bermain di turnamen Vegas. Untuk pertama kalinya, babak grup akan menggunakan kontrol waktu 10+10, sedangkan babak knockout akan menggunakan waktu 30+30. Durasi turnamen juga dipersingkat menjadi lima hari, dimulai dengan babak grup lalu dilanjutkan dengan sistem eliminasi ganda. Hanya pemain dari Upper Bracket yang akan bertarung memperebutkan gelar juara.
Turnamen akan digelar di Lafite Ballroom di hotel mewah Wynn Las Vegas, dan menjadi ajang Freestyle Chess pertama yang terbuka untuk penonton langsung. Tiket dijual mulai dari $90 untuk tiket reguler hingga $550 untuk tiket VIP, yang mencakup sesi meet & greet bersama para pemain dan akses ke booth eksklusif.
Acara ini awalnya dijadwalkan di New York, tetapi kemudian dipindahkan ke ibu kota hiburan dunia yang lebih gemerlap. Hanya beberapa hari sebelum Grand Slam dimulai, Chesstival akan dibuka pada 13 Juli. Ini adalah event catur selebriti dengan format knockout, yang menampilkan bintang NBA, baik yang masih aktif maupun yang sudah pensiun, bermain untuk mengumpulkan dana amal sebesar $50.000.
Legenda NBA sekaligus investor Freestyle, Derrick Rose, diperkirakan akan ikut bermain, yang tentu akan menarik perhatian lebih ke tour besar ini.