Warta
SuperUnited Croatia: Carlsen Mendominasi Catur Kilat dengan Skor Sempurna 9/9
Carlsen yang sangat bersemangat saat mencapai skor 9-0. Foto: Lennart Ootes/Grand Chess Tour.

SuperUnited Croatia: Carlsen Mendominasi Catur Kilat dengan Skor Sempurna 9/9

NM_Vanessa
| 0 | Liputan Acara Catur

Dengan skor sempurna yang luar biasa pada hari Sabtu, GM Magnus Carlsen berhasil merebut posisi terdepan dengan selisih tiga poin di SuperUnited Rapid and Blitz Croatia 2023. Dengan performa gemilang 9-0 dalam catur kilat dan kemenangan dalam dua pertandingan catur cepat terakhir, Carlsen telah mencatatkan rentetan kemenangan sebanyak 11-pertandingan.

Para pemimpin sebelumnya, GM Fabiano Caruana dan Ian Nepomniachtchi, saat ini berada dalam posisi yang sama di peringkat kedua. Pemain catur kilat #1 dunia, GM Alireza Firouzja, berhasil meraih kemenangan melawan keduanya dan naik ke posisi keempat secara keseluruhan dengan skor catur kilat tertinggi kedua. 

Pertandingan ini akan berlanjut pada hari Minggu, 9 Juli pukul 20:00 WIB.

Cara Menonton Pertandingan
Anda dapat menonton pertandingan SuperUnited Croatia Rapid & Blitz 2023 secara langsung di Halaman Event kami. Setiap babak dimulai setiap hari pukul 20:00 WIB.

Meskipun segmen catur cepat berakhir dengan Caruana dan Nepomniachtchi sebagai pemimpin, Carlsen memprediksi bahwa Firouzja akan menjadi ancaman yang lebih serius dalam catur kilat, dan para pemimpin sebelumnya harus berjuang keras untuk dapat mengimbanginya. Prediksi ini terbukti sangat tepat.

Sejak awal pertandingan, Carlsen menunjukkan kemampuannya dalam bermain di catur kilat. Saat menghadapi Caruana di babak pertama, Carlsen meraih kemenangan melalui ending menteri dengan hanya sedikit pion yang tersisa. Penyelesaian dari permainan tersebut adalah kombinasi elegan antara permainan dinamis dan kepekaan yang tajam terhadap pertahanan lawan—sebuah masterclass dalam menciptakan peluang dari keunggulan yang kecil.

Dengan kemenangan ini, Carlsen naik ke posisi kedua sama dengan Caruana. Di babak kedua, Carlsen kembali meraih kemenangan, dengan mengalahkan GM Jan-Krzysztof Duda dalam pertandingan ketat di mana grandmaster Polandia tersebut melakukan blunder fatal dengan melewatkan pionnya.

Sementara itu, Firouzja mengalahkan Nepomniachtchi, dan melampaui batas 2900 dalam live rating catur kilat.

Klasemen mulai menunjukkan kata-kata Carlsen di hari sebelumnya: Carlsen berada di posisi teratas bersama Caruana, sementara Firouzja juga menaiki klasemen secara stabil.

Babak tiga dan empat menampilkan seluruh partai yang menentukan (semuanya berakhir dengan menang/kalah, tidak ada hasil remis). GM Richard Rapport menghambat laju dari Firouzja. Saat itu, Rapport mungkin terinspirasi oleh semangat GM Mikhail Tal, dengan melakukan pengorbanan perwira dalam posisi dinamis. Permainannya yang berani membuahkan hasil ketika Firouzja melakukan blunder dalam krisis waktu dengan posisi yang rumit.

Posisi setelah pengorbanan 14.Gxh4 oleh Rapport.

Meski langkah Firouzja terhenti, Carlsen terus melaju. Ia mengalahkan GM Gukesh D. dalam permainan akhir. Setelah hanya tiga babak di catur kilat, Carlsen mendominasi klasemen sebagai pemimpin tunggal. Sepanjang hari itu, ia tidak memberikan kesempatan kepada pemain lain untuk mengubah situasi tersebut.

Dalam pertandingan antara GM Viswanathan Anand vs. Gukesh, Gukesh melakukan pengorbanan perwira yang menarik, dengan serangan yang membahayakan untuk lawannya. Ia bahkan berencana untuk mengorbankan menterinya demi jaring mat pada raja Hitam.

Posisi setelah langkah Gukesh 16.Gxg7.

Namun, kemampuan bertahan Anand mampu menghadapi tantangan tersebut dengan baik, dan menghindari serangan Gukesh secara akurat. Dapatkah Anda bertahan dari serangan mematikan Gukesh?

Di babak keenam, Carlsen menghadapi rival terdekatnya, Nepomniachtchi. Carlsen secara perlahan mengalahkan Nepomniachtchi dengan membuat jaring mat di ending.

Dengan skor 6-0 dan kemenangannya melawan kedua pemimpin di catur cepat, Carlsen mulai menyadari peluangnya untuk mencapai skor sempurna bukanlah hal yang mustahil: "Ketika saya berhasil mencetak 6 poin dari 6 pertandingan, kemudian bermain melawan Alireza, saya berpikir jika bisa mengalahkannya, kemungkinan besar saya akan mencapai skor sempurna."

Dengan lima kemenangan yang telah diraihnya, Firouzja berada dalam jarak yang dekat dengan Carlsen dan sangat bersemangat untuk bermain secara langsung dalam pertandingan babak ketujuh.

Sayangnya bagi Firouzja, pertandingan tersebut berjalan satu sisi tanpa perlawanan. Ia mungkin terkejut dengan variasi Caro-Kann Carlsen yang mengembangkan menterinya di awal permainan. Firouzja tampak tidak tenang, berjuang di pembukaan meskipun memainkan buah putih. Kemudian Carlsen segera mendapatkan inisiatif yang kuat, karena perwira Firouzja yang kurang berkembang dan struktur pionnya yang kurang baik.

Posisi setelah langkah Carlsen 3...Ma5+.

Dapatkah Firouzja membalas Carlsen dalam kesempatan keduanya pada hari Minggu? Foto: Lennart Ootes/Grand Chess Tour.

Namun, Carlsen masih menghadapi tantangan terbesarnya pada hari itu. Di babak kedelapan, Rapport menjadi ancaman terbesar bagi rentetan kemenangan Carlsen. Tanpa ragu-ragu, Rapport terjun ke dalam komplikasi taktis dengan harapan dapat melampaui Carlsen di semua fase permainan. Rapport berhasil melakukannya dengan menyerang menggunakan gajah petak gelapnya yang terbuka.

Faktanya, pada satu titik, Carlsen merasa bahwa permainannya telah berakhir: "Saat dia memainkan Gxg3, saya berpikir: OK, ini sudah selesai. Tidak akan terjadi."

Dalam krisis waktu, Carlsen menunjukkan kemampuan endingnya yang luar biasa. Kedua pemain saling berlomba memajukan pion di sepanjang papan, tetapi menteri dan raja Carlsen bekerja keras dalam serangan dan pertahanan untuk menciptakan keunggulan yang menentukan. Duel luar biasa ini menjadi Game of the day kami, yang dianalisis oleh GM Rafael Leitao di bawah ini.

Carlsen berada dalam performa yang baik. Foto: Lennart Ootes/Grand Chess Tour.

Memasuki babak terakhir, Carlsen berhasil mencapai tujuannya dengan cara yang paling tepat. Dengan kemampuannya yang khas untuk menciptakan peluang kemenangan dari keunggulan yang tipis, Carlsen mengalahkan Lupulescu dalam ending benteng yang seimbang.

Saat GM Constantin Lupulescu mengulurkan tangannya untuk menyerah, Carlsen dengan penuh kegembiraan mengangkat kedua tangannya ke udara. Hari yang mengesankan dengan skor 9-0 resmi terjadi. Carlsen berhasil mengalahkan setiap pemain dalam turnamen untuk meraihnya.

Carlsen sangat gembira setelah pertandingan tersebut, dan mengatakan: "Saya pernah memiliki hari-hari yang bagus dalam hal kualitas bermain, tetapi ini terasa sangat istimewa."

Klasemen - Secara Keseluruhan

Hari ini juga memiliki dampak yang signifikan dalam live peringkat dunia catur kilat. Carlsen mendapatkan hampir 30 poin rating untuk merebut posisi kedua dari GM Hikaru Nakamura. Dengan hanya terpaut sembilan poin, ia berada dalam jarak yang sangat dekat dengan peringkat satu dunia, Firouzja. Dapatkah Carlsen melanjutkan kemenangannya pada hari Minggu dan merebut posisi puncak?

Klasemen - Catur Kilat

Seluruh Permainan - Hari ke-4


SuperUnited Rapid & Blitz Croatia 2023 merupakan leg ketiga dari Grand Chess Tour (GCT). Turnamen ini dimulai pada 3 Juli, menampilkan Magnus Carlsen dan Viswanathan Anand sebagai wildcard bersama dengan peserta tetap Tour Alireza Firouzja, Ian Nepomniachtchi, dan pesaing terbaik lainnya. Para pemain berkompetisi untuk mendapatkan bagian dari dana hadiah sebesar $175.000.


Liputan sebelumnya:

NM_Vanessa
NM Vanessa West

Vanessa West is a National Master, a chess teacher, and a writer for Chess.com. In 2017, they won the Chess Journalist of the Year award.

You can follow them on X: Vanessa__West

Selengkapnya dari NM NM_Vanessa
Duo Kakak-Beradik Comeback: Praggnanandhaa Mengalahkan Vidit, Vaishali Mengalahkan Salimova

Duo Kakak-Beradik Comeback: Praggnanandhaa Mengalahkan Vidit, Vaishali Mengalahkan Salimova

Vidit Mengakhiri Rekor 47-Game Tak Terkalahkan Nakamura

Vidit Mengakhiri Rekor 47-Game Tak Terkalahkan Nakamura